RSS

Generasi Muda


Sedih rasanya melihat keadaan lingkungan di sekeliling kita saat ini. Dahulu masih banyak sekali tumbuh-tumbuhan dan pepohonan yang tumbuh dengan subur dan lahan terbuka hijau yang tersedia pun masih sangat luas. Namun saat ini semua sudah jauh berbeda, yang tadinya merupakan lahan terbuka hijau sekarang sudah berubah menjadi gedung-gedung megah yang menjuntai tinggi. Suasananya pun saat ini sudah tak seasri dulu, sekarang sudah gersang sekali karna kurangnya lahan terbuka hijau. Selain itu volume kendaraan pun dari tahun ketahun selalu meningkat, dan mengakibatkan kemacatan dimana-mana. Peningkatan volume kendaraan pun mengakibatkan polusi udara yang semakin memperburuk kualitas udara yang kita hirup.
Selain itu, sudah jarang sekali ditemukan lahan bermain untuk anak-anak yang aman dan nyaman. Padahal anak-anak sangat memerlukan sekali lahan untuk bermain, namun karena keterbatasan wilayah dan ketersediaan lahan yang ada sehingga mengakibatkan beberapa anak bermain dipinggir jalan, dipinggir kali ciliwung, didekat proyek pembangunan gedung dan banyak tempat berbahaya lainnya yang tak seharusnya digunakan untuk tempat bermain anak. Ini sangat memprihatinkan, selain tidak layak untuk digunakan sebagai tempat bermain, ini juga dapat membahayakan nyawa anak-anak yang bermain didekatnya.
Maka dari itu para orang tua harus lebih tegas dan mampu memberitahu dengan cara yang baik kepada sang anak mana tempat bermain yang boleh digunakan untuk bermian dan mana yang tidak boleh selain itu orang tua juga harus menjelaskan alasan tidak boleh bermain ditempat itu agar anak-anak tidak penasaran dan mencobanya. Karna banyak sekali anak-anak yang hanya dilarang namun tidak diberitahu alasannya sehingga mereka penasaran dan masih tetap bermain disekitar tempat berbahaya tersebut. Jadi sebelum terlambat lebih baik kita menasihati anak-anak atau adik-adik kita dari sekarang.
Kalau rumah kita dekat dengan jalan raya dan tidak ada lahan bermain untuk anak, sebaiknya anak-anak tersebut disuruh untuk bermain didalam rumah saja. Sehingga kita sebagai orang tua ataupun kakak masih dapat memantau anak-anak atau adik-adik kita pada saat bermain. Menurut saya hal ini lebih baik ketimbang kita membiarkan anak-anak atau adik adik kita bermain diluar rumah dan jauh dari pantauan orang dewasa. Selain tempat yang membahayakan sekarang banyak juga orang-orang yang tidak dapat kita percaya. Karena belakangan ini sudah banyak sekali kasus kejahatan kepada anak yang sering kita dengar diberita.
Saat ini sering sekali saya melihat dan mendengarkan berita mengenai kekerasan pada anak. Yang tidak habis fikir selain pelecehan seksual, anak-anak tersebut dibunuh! kenapa mesti anak-anak yang menjadi korbannya padahalkan mereka masih kecil-kecil dan belum tau apa-apa. Mereka masih polos dan yang mereka tau hanya bermain tapi kenapa justru mereka yang menjadi sasaran untuk kejahatan? Sedih rasanya bila melihat anak-anak yang bernasib kurang beruntung seperti itu. Yang harusnya mereka masih bisa bermain dengan kawan-kawan seusianya dan masih bisa bersekolah namun kini mereka memiliki trauma yang berat bahkan sebagian dari mereka ada yang tidak bisa menjalani kehidupan lagi karna dibunuh oleh orang-orang biadab tersebut.
Apa pantas anak-anak diperlakukan seperti itu? Tidak kan?! Namun sekarang jiwa kemanusaiaan para orang-orang tersebut sudah terkikis sehingga mereka tidak merasa bersalah terlah berbuat sekeji itu terhadap anak-anak. Bahkan mereka melakukan berulang-ulang kali tanpa memikirkan akibat dari yang sudah diperbuatnya. Dan yang lebih parah lagi kasus kekerasan dan pelecehan seksual yang terkadang berujung maut tersebut dilakukan oleh orang-orang terdekat anak-anak tersebut. Miris bukan, yang seharusnya orang-orang dekat tersebut yang mampu melindungi dan menjaga anak-anak itu namun kini justru mereka yang berbuat sekeji itu terhadap anak-anak yang tidak bersalah itu.
Kalau orang-orang terdekat dan yang seharusnya bisa melindungi tapi malah justru yang sangat sangat harus diwaspadai lalu anak-anak tersebut harus berlindung kepada siapa? Dan siapa lagi yang dapat mereka percaya? Mereka masih kecil masih butuh perlindungan dari orang yang lebih dewasa, namun orang dewasa yang mereka percai justru malah mereka yang membuat anak-anak tersebut trauma dan ketakutan. Kalau sejak kecil mereka sudah merasakan perbuatan seperti ini bagaimana mental dia ketika sudah dewasa nanti? Proses pertumbuhan menjadi dewasa tidak luput dari masa kecilnya bukan? Kalau sewaktu kecil dia sudah diperlakukan seperti itu, lalu bagaimana ketika dia dewasa?
Kemungkinan besar saat dia dewasa nanti dia akan melakukan hal yang sama untuk membalas dendamnya namun, ada juga yang mungkin akan mider dengan teman-teman sebayanya dan sulit untuk berinteraksi dengan sekitarnya namun dihatinya mungkin masih terselip dendam, kita tidak ada yang tau kan bagaimana nasib anak-anak tersebut kelak? Hal ini sangat memperburuk mental sang anak. Seharusnya pihak yang berwenang menjatuhkan sanksi yang tegas berupa hukum mati kalau perlu, jika ada para pedofil yang tega menghabisi nyawa anak-anak atau bahkan melalukan perbuatan yang tak sepantasnya dilakukan. Namun sayangnya di negara kita untuk kasus seperti ini hanya diberikan hukuman berupa kurungan penjara (entahlah saya tidak tahu berapa lama masa hukumannya).
Tapi kalau menurut saya jika hukumannya hanya berupa kurungan saja itu tidak akan menjamin para pedofil tersebut untuk bertaubat dan tidak akan mengulangi perbuatannya memang si gaboleh suuzon terhadap orang lain, tapi banyak sekali yang seperti itu. Karna tidak ada jaminannya mereka akan jera setelah dikurung seperti itu. Zaman sekarang kejahatan seperti itu mungkin dianggap biasa oleh kelompokan orang-orang yang akal pikirannya kurang digunakan, jadi walupun mereka di penjara nanti saat mereka keluar belum pasti mereka akan bertaubat, bahkan ada yang beberapa kali yang mengulangi hal serupa setelah mereka keluar dari penjara. Jadi pemerintah khususnya pihak yang berwajib sebaiknya lebih tegas lagi terhadap kasus ini.
Karena anak-anak kecil adalah aset yang dimiliki oleh bangsa, jadi harus kita jaga dan kita rawat. Bisa saja diantara mereka nanti yang dapat merubah indonesia menjadi maju dan terus berkembang. Dan siapa tau diantara mereka juga yang mampu memberantas para koruptor-koruptor yang terus memakan uang rakyat. Jadi menurut saya anak kecil tersebut tidak pantas untuk diperlakukan seperti itu. Sudah seharusnya dan sepantasnya mereka mendapat perlakuan yang sepantasnya, seperti perlakuan untuk disayang dan dicintai bukan di siksa, dilecehkan atau bahkan dibunuh!
Saya yakin para pembaca setuju dengan apa yang saya tulis. Jadi mulai sekarang jaga, lindungi, sayangi dan kasihilah anak-anak bangsa tersebut. Karna tanpa mereka bangsa kita tidak akan berkembang dan maju. Mereka adalah calon generasi muda yang akan menggantikan peran-peran pejabat saat ini dan merekalah calon pelopor muda demi kemajuan bangsa kita. Berikan mereka arahan dan ajaran yang benar, jangan tanamkan kepada mereka perbuatan-perbuatan yang tidak pantas dilakukan dan ajarkan kejujuran serta sopan santun itu jauh lebih baik dari pada harus menyiksa atau menyakiti mereka.

0 komentar:

Posting Komentar